Gaya Hidup Sehat Menurunkan Risiko Terkena Kanker

Bulan Oktober tiap tahunnya diperingati dengan Bulan Kesadaran Kanker Payudara Sedunia (Breast Cancer Awareness Month). Bulan Kesadaran Kanker Payudara yang merupakan kampanye tahunan untuk meningkatkan kesadaran tentang Kanker Payudara. Peringatan ini dilakukan melihat seberapa besar risiko kanker payudara sehingga berinisiatif membangun kesadaran masyarakat terhadap penyakit tersebut.

Gaya hidup memiliki resiko cukup besar akan penyakit yang satu ini. Di mana seseorang yang memiliki gaya hidup kurang sehat, seperti suka mengonsumsi makanan kemasan, junk food, berlemak, suka begadang, malas berolahraga, dan lain-lain akan lebih mudah terkena penyakit kanker payudara dibanding mereka yang memiliki gaya hidup sehat.

Seberapa Pentingnya Memiliki Berat Badan Ideal?

  • Upayakan memiliki berat badan ideal, yaitu perbandingan berat dan tinggi badan dengan Indeks Massa Tubuh (IMT)  antara 18,5-22,9.

  • Berat badan ideal mengurangi risiko terkena Kanker Payudara.

Adakah Makanan Ajaib Penolak Kanker?

  • Tidak ada makanan yang pasti merupakan penyebab kanker atau sepenuhnya akan melindungi dari kanker.

  • Makanlah dengan nutrisi yang seimbang dan bervariasi.

  • Mengonsumsi sayur setidaknya sebanyak 2 mangkuk sayuran segar atau 1 mangkuk sayuran matang setiap harinya.

  • Mengonsumsi buah setidaknya sebanyak 1 mangkuk buah iris atau 2 butir buah ukuran sedang setiap harinya.

Makanan Seperti Apa yang Sebaiknya Dipilih?

  • Pilihlah makanan dari beragam bahan alami.

  • Olahlah makanan dengan cara yang sehat.

  • Cukupkan kebutuhan semua jenis mikronutrien (vitamin dan mineral).

  • Kurangi makanan dengan zat aditif, makanan awetan dan instan.

  • Hindari makanan yang memang mengandung zat karsinogenik (penyebab kanker) seperti daging olahan (contoh: sosis atau daging olahan lain yang mengandung nitrit).

Mengapa Harus Berolahraga Walau Bukan Atlet?

  • Selalu aktif bergerak sangat penting.

  • Olahraga yang dianjurkan : dilakukan teratur 150 menit atau 2,5 jam per-minggu (setara dengan 5 kali per minggu, masing-masing 30 menit).

  • Lakukan olahraga dengan intensitas sedang (saat berolahraga sanggup berbicara lancar, namun akan terengah-engah jika diminta bernyanyi)

  • Olahraga teratur akan mengurangi risiko mendapatkan Kanker Payudara.

Info lebih lengkap mengenai kanker payudara kunjungi website mammasip.com

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× How can I help you?